Pengertian Spiritual
Istilah “spiritual” berasal dari kata Latin yaitu “spiritus”, yang berarti “meniup” atau “bernafas”. Spiritual mengacu pada bagaimana menjadi manusia yang mencari makna melalui hubungan intrapersonal (hubungan antara diri sendiri), interpersonal (hubungan antar orang lain dan lingkungan) dan transpersonal
(hubungan yang tidak dapat dilihat) yaitu hubungan dengan ketuhanan yang merupakan kekuatan yang tertinggi. Spiritual (spirituality) merupakan sesuatu yang dipercayai oleh seseorang dalam hubungannya dengan kekuatan yang lebih tinggi (Tuhan), yang menimbulkan suatu kebutuhan serta kecintaan terhadap adanya Tuhan, dan permohonan maaf atas segala kesalahan yang pernah diperbuat (Reed,1991
dalam Kozier dkk., 2010)
Karakteristik Spiritual
Hubungan dengan Tuhan
Menurut Wulan (2011), hubungan dengan Tuhan yang Maha Kuasa dan Maha Pencipta dapat ditinjau dari hal agama seperti halnya dengan melaksanakan:
1) Sembahyang
2) Berdoa
3) Meditasi
4) Melaksanakan kewajiban keagamaan, dan
5) Bersatu dengan alam.
Selain itu doa dan ritual agama dapat membangkitkan harapan dan rasa percaya diri pada seseorang yang sedang sakit yang dapat meningkatkan imunitas (kekebalan) tubuh sehingga mempercepat proses penyembuhan (Hawari 2008).
berikut ini video tentang pengkajian spiritual pasien
0 Komentar